Ketua HPN Jogja Yana Karyana didampingi Abdul Kholik di stand pameran /dwi
EKONOMI
Kuatkan Ukhuwah Pengurus HPN Jogja Sambangi Gerai anggota di Pameran
By Dwijo Suyono
JOURNALJOGJA-SLEMAN-Organisasi Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HPN) merupakan sebuah organisasi yang berpijak kepada nilai nilai kemanusiaan dan kemaslahatan dalam menjalankan pola bisnisnya , salah satunya ialah penguatan jalinan Ukhuwah antar anggota serta pengurus yang ada . Demikian seperti diutarakan ketua HPN Jogja Yana Karyana ketika ditemui di salah satu gerai anggota HPN Jogja dalam ajang pameran di Plaza Ambarrukmo Jumat malam (19/8-2022).
Kami juga memiliki program yakni silaturahmi anggota atau anjangsana kepada gerai serta unit unit usaha yang dimiliki para anggota , sehingga akan terjadi pengutan jaringan serta silaturahmi diantara pengurus dan anggota yang berujung kepada meningkatkan kualitas di berbagai hal yang ada , karena dalam kunjungan silaturahmi ini juga bisa menjadi sebuah forum bisnis yang memunculkan berbagai ide kreatif bahkan mampu menjadi solusi permasalahan yang muncul dalam mengelola usah para anggotanya dan kali ini kami mengunjungi gerai salah satu anggota HPN Jogja yang ikut pameran dalam sebuah even , tutur pengusaha bimbel SSCI ini.
Yana juga menegaskan bahwa program kunjungan ini akan dilaksanakan secara rutin secara periodik , dan menurutnya menjadi agenda cukup penting dalam kepengurusan HPN Jogja saat ini.
Ada beberapa anggota kami yang membuka usaha kuliner , maka kami merencanakan untuk secara bersama sama mengunjungi gerai tersebut , tetapi bukan untuk icip icip lo tetapi kami juga akan ikut meramaikan gerai tersebut , inilah salah satu bentuk perhatian pengurus kepada anggota , ujarnya .
Dalam kesempatan yang sma pengusaha kaos Bijak Jawa yang dikunjungi pengurus HPN Jogja merasa senang mendapat perhatian dari para pengurus .
Artinya ketika kita memiliki kawan yang banyak maka banyak hal juga yang dapat kita selesaikan , termasuk ngobrol dan berbagi terkait dengan dunia usaha yang ada , sehingga hal tersebut dapat menimbulkan ide ide kreatif untuk meningkatkan usaha , ujar Abdul Kholik , selaku pengusaha kaos Bijak Jawa .
Kholik juga mengharapkan dengan adanya HPN Jogja maka banyak hal bisa di sinergikan untuk kemajuan bersama . (dwi)